Membatik merupakan salah satu pembelajaran unggulan di SMP N 4 Pandak.Belajar batik sangat penting bagi siswa untuk dipelajari karena dapat mengasah dan mengembangkan ketrampilannya. Dalam belajar batik siswa perlu dibekali pengetahuan yang cukup yaitu teori batik sebelum akhirnya menciptakan suatu hasil karya batik yang baik

UNESCO telah menetapkan batik sebagai salah satu warisan budaya tak benda asal Indonesia. Oleh karena itu, seluruh elemen masyarakat berkewajiban untuk merawat keberlangsungannya.

Kita semua memiliki kewajiban untuk merawatnya, salah satunya mengembangkan melalui pendidikan.Membatik ini juga sebagai salah satu wujud muatan lokal batik yang diajarkan bagi anak-anak sekolah.

SMP N 4 Pandak memiliki 1 motif kain batik yang di jadikan seragam siswa, motif Sekar Jati Ngaran merupakan nama motif batik yang dimiliki SMP N 4 Pandak.

Dalam pembelajaran membatik siswa SMP N 4 di wajibkan membatik motif Sekar Jati Ngaran,itu semua dilakukan dengan tanpa alasan, seragam batik yang di gunakan siswa merupakan hasil karya dari siswa.

Membatik motif Sekar Jati Ngaran dilakukan oleh siswa kelas 8 pada semester 2,yang nantinya akan dipakai untuk adik-adik kelasnya,”dari siswa untuk siswa”

Tidak hanya batik yang ditorehka dalam bentuk goresan tangan,namun juga di torehkan dalam bentuk tari kreasi,SMP N 4 Pandak mempunyai tari kreasi yang dalam gerakannya mengusung tema batik, judul tarian tersebut juga di namakan Tari Kreasi “Sekar Jati Ngaran”

dok;

Leave a Reply